94% Netter Filiphina Pengguna Facebook


Google dan Facebook memiliki kemiripan dalam mendominasi dunia maya. Google mendominasi dalam situs pencarian sedangkan Facebook mendominasi dalam jejaring sosial. Pada beberapa negara, Facebook banyak digunakan pada sebagian besar penduduk. Misalnya saya di Filipina, hampir 94 persen pengguna internet memiliki akun Facebook. Memang, dari total jumlah penduduk hanya 29,7 persen penduduk memiliki akses internet.

Namun Filipina tidak sendirian, setidaknya terdapat sepuluh negara di seluruh dunia yang 86 persen pengguna internetnya memiliki akun Facebook. Tidak mengherankan, Facebook adalah situs yang paling populer di Filipina.

Nomor dua pada daftar jumlah tertinggi pengguna Facebook adalah Israel yang memiliki 91 persen pengguna internet memiliki akun Facebook. Namun, dari total jumlah penduduk Israel, hanya 71 persen yang mengakses secara online. Negara Turki sendiri menempati urutan ketiga dengan 90,9 persen pengguna internet memiliki akun Facebook. Kemudian disusul dengan Chili yang menyumbang 90,2 persen pengguna internet yang memiliki akun Facebook.

Tempat kelima ditempati negara lain di Amerika Selatan, Argentina, yaitu dengan jumlah 64,4 persen warganya memiliki akses internet dan 89,2 persen dari mereka menggunakan Facebook. Angka-angka tersebut berdasarkan pada analisiscomScore dan sepuluh besar penuh disusun Socialtimes.com.

Tags:
Silakan beri komentar..

0 komentar

Leave a Reply