7 Alasan Berpindah ke Ubuntu

”Apakah laboratorium komputer di sekolah Anda sudah memiliki lisensi?”. Sebagai pengelola komputer sekolah, seringkali saya menghindar untuk menjawab pertanyaan tersebut. Terlebih ketika salah satu siswa bertanya pada saat menerangkan Kompetensi Dasar 3.1: Menerapkan aturan yang berkaitan dengan etika dan moral terhadap perangkat keras dan perangkat lunak Teknologi Informasi dan Komunikasi.

Kesulitan menerapkan etika dan moral terhadap perangkat lunak dirasakan juga oleh hampir semua guru Teknologi Informasi dan Komunikasi di seluruh Indonesia. Hampir tiap tahun saya menghindar dari pertanyaan siswa dan akhir-akhir ini selalu ada telpon dari perwakilan Microsoft Indonesia yang mempertanyakan lisensi perangkat lunak di sekolah.

Semua masalah yang saya hadapi di atas tampaknya hanya ada satu solusi. Solusi itu saya dapatkan setelah mendownload sistem operasi Ubuntu. Ubuntu adalah sebuah sistem operasi yang dibuat oleh komunitas open source dari seluruh dunia dan dikelola oleh sebuah perusahaan yang bernama Canonical. Sistem operasi Ubuntu ini dapat Anda download secara cuma-cuma alias gratis.

Selama hampir dua tahun ini saya memakai Ubuntu untuk keperluan sehari-hari. Selama dua tahun itu juga saya tidak pernah menginstall ulang komputer saya, yang mana dengan sistem operasi sebelumnya hampir setiap beberapa bulan saya install ulang karena adanya virus dan seringkali komputer ngehang.

Dari pengalaman saya yang hanya dua tahun ini saya dapat dengan bangga menyebutkan kelebihan Ubuntu dibanding sistem operasi yang saya pakai sebelumnya. Berikut adalah 7 alasan mengapa saya berpindah ke Ubuntu:

  1. Murah. Sistem operasi Ubuntu sangatlah murah, atau lebih tepatnya tidak ada sepeserpun uang yang harus saya keluarkan untuk mendapatkannya. Untuk mendapatkannya cukup mengunjungi alamat http://www.ubuntu.com, di dalamnya terdapat berbagai macam varian dari ubuntu seperti Ubuntu untuk keperluan sehari-hari (desktop), netbook, bahkan untuk server.

  2. Mudah. Ketika melakukan instalasi Ubuntu, yang saya dapatkan tidak hanya sistem operasi, tetapi lengkap dengan perangkat lunaknya termasuk aplikasi untuk browsing, aplikasi perkantoran, aplikasi grafis, aplikasi multimedia, dan aplikasi lainnya. Saya tidak perlu menginstall masing-masing aplikasi seperti pada sistem operasi yang saya pakai sebelumnya.
    Kemudahan berikutnya adalah kemudahan dalam perangkat keras. Tidak perlu menginstall berbagai macam driver untuk perangkat keras yang saya gunakan. Sebagai contoh, saya tidak perlu lagi menginstall masing-masing driver yang ada di komputer. Ubuntu dapat langsung mengenali driver yang diperlukan untuk perangkat keras. Sama halnya dengan printeratau scanner, cukup dimasukkan ke dalam port USB dan saya dapat langsung menggunakannya.

  3. Bebas Virus. Pernahkah Anda dipusingkan dengan banyaknya virus di komputer Anda? Atau Anda merasa khawatir untuk memasukkan flashdisk orang lain ke komputer Anda? Dengan menggunakan Ubuntu, Anda dapat merasakan ketenangan karena Ubuntu berbeda arsitektur sistem operasinya dengan Windows, sehingga virus windows tidak dapat merusak sistem operasi Ubuntu. Saat ini Ubuntu belum memerlukan antivirus, dan mungkin tidak akan memerlukan antivirus apabila sistem operasi tetap kita update dan tidak meninggalkan celah sedikitpun bagi virus untuk masuk.

  4. Aman. Linux banyak digunakan untuk server-server perusahaan dikarenakan keamanannya dari terjangan trojan ataupunhack dari luar. Dalam sebuah konferensi keamanan CanSecWest, dicoba beberapa unit komputer yang terinstall MacOs, Vista, dan Linux. MacOs dapat dibobol hanya dalam waktu 3 jam, sedangkan Vista dapat dibobol dengan waktu yang lebih lama yakni beberapa hari. Yang terakhir dan sampai konferensi itu usai, tidak ada yang dapat membobol Linux.

  5. Update. Hampir setiap kali ada perubahan dari komponen yang telah terinstall, maka saya dapat melakukan update. Update pun gratis dan dapat dilakukan hanya mengklik satu tombol. Setiap bulan April dan bulan Oktober Ubuntu mengeluarkan update terhadap sistem operasinya secara keseluruhan.

  6. Stabil. Pernahkah Anda menemukan layar komputer Anda tiba-tiba menjadi biru dan bertuliskan bahwa terdapat gangguan pada sistem operasi yang Anda pakai? Saya pun sering menjumpai blue screen pada sistem operasi sebelumnya. Setelah berpindah ke Ubuntu, hampir tidak pernah menjumpai layar biru, memang linux/ubuntu tidak menggunakan layar biru untuk keterangan hang, tetapi yang ingin saya sampaikan di sini adalah, dengan menggunakan Ubuntu, Anda tidak perlu terlalu khawatir akan kehilangan pekerjaan Anda dikarenakan kerusakan sistem operasi. Sistem operasi Ubuntu lebih stabil dibandingkan sistem operasi yang saya gunakan sebelumnya.

  7. Komunitas. Komunitas pengguna Ubuntu di seluruh dunia siap membantu apabila saya mendapatkan kesulitan dalam mengoperasikannya. Google menjadi sahabat baru saya untuk menemukan jawaban dan hampir semua masalah telah dibahas sebelumnya disertai dengan solusi yang diberikan oleh komunitas Ubuntu. Jika belum ada, saya dapat menuliskan kesulitan yang saya peroleh pada sebuah forum komunitas Ubuntu dan dalam beberapa saat akan ada pengguna Ubuntu yang membantu saya.

Selain yang saya sebutkan di atas, masih banyak kelebihan lain. Saya tidak akan menyebutkan semuanya di sini, karena Anda dapat menemukan berbagai keuntungan lain dengan menggunakan Ubuntu.

So, what are you waiting for?? :)

Tags: ,
Silakan beri komentar..

0 komentar

Leave a Reply